Thursday, February 10, 2011

Warga Palestina Lempari Pasukan Israel

Ratusan warga Palestina di Jerusalem Timur melempar batu dan membakar ban ketika terjadi bentrokan dengan militer Israel di wilayah tersebut, Sabtu (20/3). Mereka juga membakar bendera Israel. Aksi protes warga Palestina tersebut dipicu oleh rencana Israel untuk melakukan pembangunan 1.600 rumah baru untuk pemukim Yahudi. Sementara itu tim negosiasi perdamaian Israel-Palestina yang terdiri dari AS, Rusia, PBB dan Uni Eropa mengecam rencana Israel membangun ribuan rumah baru di Yerusalem Timur dan menyerukan agar Israel segera menghentikan pembangunan pemukiman tersebut. Foto: AP Photo


Pasukan Israel mengambil posisi ketika terjadi bentrokan dengan pengunjuk rasa Palestina di timur Yerusalem, Jumat (19/3). Foto: AP Photo/ Muammar Awad



Pengunjuk rasa Palestina melemparkan batu ke arah polisi Israel ketika terjadi bentrokan di kamp pengungsi timur Yerusalem, Sabtu (20/3). Foto: AP Photo/Tara Todras-Whitehill 








Para pemuda Palestina melemparkan batu ke arah pasukan Israel ketika terjadi bentrokan di kamp pengungsi timur Yerusalem, Jumat (19/3). Foto: AP Photo/Sebastian Scheiner



Polisi di perbatasan Israel menahan seorang pengunjuk rasa Palestina ketika terjadi bentrokan di kamp pengungsi timur Yerusalem, Sabtu (20/3). Foto: AP Photo/ Muammar Awad



Para pemuda Palestina melemparkan batu ke arah pasuka Israel ketika terjadi bentrokan di kamp pengungsi timur Yerusalem, Jumat (19/3). Foto: AP Photo/Sebastian Scheiner 


No comments:

Post a Comment

Silahkan anda komentar degan baik dan bijak