Wednesday, February 6, 2013

Kakap Panggang Pedas


Bahan:
250 gr fillet kakap
1 sdm air jeruk nipis
¼ sdt garam

Bumbu halus:
5 bh cabai merah
10 bh cabai rawit
½ sdt terasi goreng
2 bh kemiri
½ sdt ketumbar bubuk
1 cm kunyit
1 sdt garam

Pelengkap:
50 gr daun selada
50 gr timun
50 gr tomat

Cara membuat:
1. Lumuri ikan kakap dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan selama 10 menit. Cuci dengan air bersih, tiriskan.
2. Lumuri kakap dengan bumbu halus, diamkan selama 10 menit.
3. Ambil satu lembar alumunium foil, letakkan satu potong ikan kakap bersama bumbunya, kemudian bungkus.
4. Panggang kakap dalam oven bersuhu 180 derajat Celsius selama 20 menit.
5. Angkat dan sajikan hangat dengan pelengkap.

Untuk 2 porsi

Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: Klub Nova, Penata Saji: Rudi Gunawan, Foto: Daniel Supriyono

No comments:

Post a Comment

Silahkan anda komentar degan baik dan bijak