Sunday, February 27, 2011

PROGRAM ANTI VIRUS GRATIS

Sebelum saya sebutkan jenis-jenis Anti Virus, kita harus tahu dulu apa itu Anti Virus . Antivirus adalah sebuah jenis perangkat lunak yang digunakan untuk mendeteksi dan menghapus virus komputer dari sistem komputer. Disebut juga Virus Protection Software. Aplikasi ini dapat menentukan apakah sebuah sistem komputer telah terinfeksi dengan sebuah virus atau tidak. Umumnya, perangkat lunak ini berjalan di latar belakang (background) dan melakukan pemindaian terhadap semua berkas yang diakses (dibuka, dimodifikasi, atau ketika disimpan).

Saturday, February 26, 2011

Sejarah Alexa.Com


Alexa Internet, Inc.
TypeSubsidiary
Founded1996[1]
HeadquartersSan FranciscoCalifornia, USA
IndustryInternet information providers
ProductsSearch Engine
ParentAmazon.com
WebsiteAlexa.com
Type of siteWeb traffic and ranking
AdvertisingWeb banner with AdBrite
RegistrationN/A
Available inEnglish
Current statusActive

Alexa Internet, Inc merupakan anak perusahaan yang berbasis di California dari Amazon.com yang dikenal untuk toolbar dan website. Setelah diinstal, toolbar mengumpulkan data pada perilaku browsing yang dikirimkan ke situs web di mana disimpan dan dianalisa dan merupakan dasar pelaporan lalu lintas perusahaan web.



Wednesday, February 23, 2011

Penyebab Orang Kena Reumatik


REUMATIK  membutuhkan perhatian serius, karena jika tidak di tangani dengan baik bisa menyebabkan cacat sendi permanen. Ada beberapa factor yang bisa membuat orang kena Reumatik selain factor autoimun.



Misteri Danau Berwarna Biru Neon di Australia


Apa yang membuat air di tepi danau itu berubah menjadi biru terang?
JUM'AT, 28 JANUARI 2011, 15:15 WIB
Muhammad Chandrataruna
VIVAnews - Berenang seharusnya memberikan suasana yang sehat bagi raga kita. Tetapi, belum tentu demikian halnya jika Anda berenang di kolam misterius ini. Kulit Anda bisa seketika berubah menjadi biru neon usai berenang di danau itu.

Empat Rahasia Seks Menakjubkan


Praktikkan rahasianya untuk menikmati aktivitas bercinta yang luar biasa.
RABU, 5 JANUARI 2011, 00:48 WIB
Siswanto, Lutfi Dwi Puji Astuti
VIVAnews - Ingin memiliki kehidupan rumah tangga yang penuh dengan gairah? Sebuah buku baru membeberkan rahasia yang dapat membuka potensi gairah Anda dan pasangan.

Sunday, February 20, 2011

Tips Menurunkan Kolesterol


Jika kadar kolesterol Anda sedang tinggi untuk menurunkannya bisa mencoba tips berikut:

Tips Mengimbangi Makanan Berkolesterol Tinggi

Setiap orang pasti menyukai makanan yang nikmat dan mahal. Apalagi gaya hidup masa kini yang kian tak seimbang antara aktivitas dan asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh kita. Sering kali pula kita lupa akan bahaya makanan yang kita komsumsi sehingga menimbulkan efek yang negative.

Friday, February 18, 2011

Tips Mengolah Daging Bebek

DAGING bebek memiliki keunikan tersendiri di bandingkan daging unggas lain. Dagingnya lebih liat dan basah, tetapi rasanya gurih.  Di Perancis, bebek merupakan hidangan istimewa dan menjadi label masakan yang popular.

Wednesday, February 16, 2011

Sejarah Virus


Perkembangan virus tidak lepas dari perkembangan computer di dunia. Program pertama di dunia yang di anggap virus adalah program bernama “ELK CLONER”. Program ini merupakan virus computer pertama yang banyak menginfeksi computer di dunia .
Program “ELK CLONER” di buat pada tahun 1982 oleh programmer bernama Richard Skrenta. Virus ini menyerang computer dengan  system operasi Apple Dos 3.3 dan di sebarkan dengan media floppy disk.

Tuesday, February 15, 2011

6 Situs Gratis Untuk Membuat Komik Sendiri

Bagi sobat blogger yang hobi buat komik ,ada beberapa situs yang bisa membantu sobat blogger untuk
mengembangkan hobi membuat komik .tidak ada salahnya jika mencoba situs ini.

MENGAKTIFKAN GPRS DAN MMS PADA HANDPHONE MERK CHINA UNTUK KARTU IM3 DAN TELKOMSEL



Pada dasarnya untuk mengaktifkan  GPRS dan MMS  pada Handphone Merk China  sama dengan Handphone merk Nokia . untuk mengaktifkannya cukup sederhana dan mudah ,tidak perlu mensetting secara manual cukup sms saja maka otomatis  instalan konfigurasinya akan terkirim ke handphone anda dengan mudah .

Monday, February 14, 2011

Gambar Gambar Kocak Didunia Olahraga

Ternyata didalam dunia olahraga bisa terjadi sesuatu yang lucu dan unik ..hmmm
Lihat saja tingkah para olahragawan ini ...




Terlalu semangat sampai tidak sadar pialanya jatuh... heeeee....





  

Poker Memang Benar-benar Tidak Mengenal Usia

Ada-ada saja di indonesia ini selalu ada yang unik dan yang lucu .tanpa sengaja saya klik salah satu foto di forum vivanews ,dan melihat hal yang unik .saya sempat mengatakan ini benar-benar lucu .
dijamin lucu ,saya pun juga ketawa, apalagi yang lihat foto ini...
heeeeeeee...heeeeee 

Misteri Dibalik Tanggal 26 Yang Banyak Membunuh Umat Manusia di BUMI

Umat manusia yang menghuni planet Bumi ini sudah sangat lama. Manusia dengan peradabannya dari waktu ke waktu silih berganti selalu dekat dengan bencana alam, baik gempa bumi, banjir, gunung meletus ataupun tsunami. Uniknya beberapa kejadian bencana alam tersebut tegrjadi pada tangal 26. Hal ini tentunya menjadi misteri dengan tanggal 26.


Tercatat ada 46 kejadian bencana alam di dunia. Berikut ini data dan fakta Bencana Alam yaang terjadi pda tanggal 26 yang dihimpun dari berbagai sumber :

Manuskrip Paling Misterius di Dunia

Senin, 14 Februari 2011, 15:38 WIB
Indra Darmawan 
Ada yang mengatakan manuskrip ini kode rahasia yang menunjukkan resep ramuan keabadian.

Menambah Widget Follow Me On Twitter di Blogspot

5a3jv9 Menambah Widget Follow Me On Twitter di Blog WordPress/ Blogspot

Bagaimana cara menambahan tombol Follow me on Twitter di  Blogspot?

Log in ke akun Twitter anda!
Buka tab baru dan masukkan alamat http://twitter.com/goodies/buttons atau klik aja tautan di samping
Pilih button yang kau mau tampilin di blog kamu
Saat salah satu button di klik akan keluar kode HTML nya, copy HTML tersebut
Paste di Widged WordPress kamu / widget Blogspot kamu
Praktiskan?

See you on twitter and Facebook

Sunday, February 13, 2011

Widget User Online Untuk Blog

Widget user online diperlukan oleh sebuah blog untuk mengetahui jumlah pengunjung yang sedang bertamu pada suatu blog. Tentu kita akan merasa bangga jika angka pada user online, angkanya menunjukan lebih dari 1 apalagi jika jumlahnya banyak. Angka tersebut menunjukan kedudukan blog kita dari pengguna internet yang sedang online.
Banyak situs yang menyiapkan widget user online secara gratis, diantaranya whos.amung.us , histats.com dan shynistat.com. Dari ketiga situs itu kita bisa memasang widget yang menunjukan jumlah pengunjung yang sedang online pada blog kita.

Saturday, February 12, 2011

Menampilkan Avatar Blogger comments

Banyak sekali penyedia jasa layanan free download template yang bisa Anda dapati di Internet. Kemudian jika kebetulan Anda sudah mendapatkan design yang cocok untuk blog Anda! namun kemudian ternyata di design template yang baru ini tidak memiliki logo Avatar di komentar blogger Anda. Tenang & kalem, berarti Anda sudah datang ke tutorial yang tepat kali ini.

MENINGKATKAN TRAFFIC BLOG DENGAN BLOGUPP

Satu lagi usaha yang dapat dilakukan peblogger untuk meningkatkan traffic blog yaitu dengan mendaftar pada blogupp.com.

CARA MEMBUAT MENU SENTUH PADA SIDEBAR

Mungkin timbul pertanyaan, "Apa menu sentuh itu..??". Menu sentuh diartikan sebagai deretan menu yang apabila disorot oleh mouse, menu yang sebelumnya tersembunyi, akan terbuka secara otomatis.

17 Tips agar halaman blog tampil Profesional


17 tips agar halaman blog terlihat lebih Profesional :

Cara Daftar Blog ke 40 Mesin Cari (Search Engine

Cara men-Daftar-kan Blog ke 40 Mesin Cari (Search Engine) gratis
Tutorial Oleh fatihsyuhud.com
Saya pernah memberi tutorial tentang cara mendaftarkan alamat blog kita ke Google & Yahoo dengan Google Sitemap, Yahoo Site Explorer, dan Bing Sitemap supaya blog kita dapat ‘berkah’ Google juice, dan Yahoo & Bing.

Friday, February 11, 2011

Cara Memasang Widget Radio Streaming di Blog



Cara Memasang Widget Radio Streaming di Blog, Artikel sebelumnya Saya pernah membahas tentang Cara Membuat Radio Sreaming Murah, Cara Memasang Widget TV Online, Cara Memasang Sms Gratis Online, nah kali ini Saya akan membahas mengenai Cara Memasang Widget Radio Streaming di Blog.
Radio Streaming memang sudah banyak bermunculan di dunia internet, widget radio streaming ini bisa kita dapatkan di website yang menyediakan radio streaming gratis. lumayan bukan bisa ngeblog sambil dengerin radio, kan jadi tidak bosan,,hehhe


Blog multy language

Blog multy language?blog yang bisa beberapa bahasa maksudnya.Kini om google telah mengeluarkan widget yang oke.Widget ini bisa mengubah bahasa blog kamu yang mulanya berbahasa indonesia menjadi bahasa luar negeri,sekitar 20 lebih bahasa telah dapat di translate ke lain bahasa lainya.widget ini diberikan scara cuma - cuma kepada para netter di seluruh dunia.jadi bahasa tak lagi menjadi penghalang bagi kita untuk ngeblog.setelah belajar membuat blog, membuat link dan sebagainya,sekarang kita coba belajar bahasa inggris dengan language translator.Sudah dulu basa - basinya langsung saja kita menuju widget language translate yang mau di bagikan gratis.

Cara Pasang Translator (Penerjemah Bahasa) di Blog

Keberadaan Translator (Penerjemah Bahasa) di Blog cukup penting kegunaannya, karena tidak semua pengunjung paham dengan bahasa yang kita gunakan dalam postingan atau artikel blog, misalnya postingan kita berbahasa Indonesia dan diantara pengunjung blog kita adalah orang jepang yang tidak paham dengan bahasa Indonesia, berarti supaya orang jepang tersebut bisa mengerti dengan isi postingan kita, maka artikel blog kita tersebut harus ditranslate ke bahasa Indonesia.

Translator yang akan Saya bagikan kepada Anda sekarang ini adalah Translator ber-icon bendera (flag) seperti punya saya, contohnya di bawah ini:
EnglishFrenchGermanSpainItalianDutchRussianPortugueseJapaneseKoreanArabicChinese Simplified

8 Tips Menghemat Beterai iPhone

Jakarta - Kehabisan baterai ponsel saat dalam perjalanan memang menyebalkan. Begitu pun dengan iPhone yang banyak fitur multimedianya. Sebenarnya, ada beberapa trik agar baterai iPhone bisa lebih tahan lama.

Untuk mengulur habisnya baterai pada iPhone, PC Mag berikut delapan tips :


1. Matikan fitur push notification

Fitur ini menjadi 'pembunuh' terbesar baterai pada iPhone. Untuk beberapa alasan, pengembang aplikasi biasanya mengaktifkan fitur ini. Namun, banyak juga yang tidak. Untuk menonaktifkannya, masuk ke setting.

2. Matikan push email

iPhone tidak secanggih BlackBerry untuk urusan push email. Berdasar pengalaman detikINET, baterai iPhone hanya bertahan selama dua jam saja jika fitur ini diaktifkan. Buka email pada saat tertentu saja. Ini cukup membantu menghemat baterai ponsel.

3. Matikan fitur yang tidak digunakan

Matikan fitur Wifi dan 3G jika sedang tidak digunakan dalam perjalanan. Ini cukup bikin baterai cepat habis. Begitu pun aplikasi lain yang harus diatur manual. Segera matikan aplikasi yang tidak terpakai.

4. Matikan backgroud task

Para pengguna tidak seharusnya melakukan ini, tapi sekarang iPhone dengan iOS4 sudah bisa digunakan secara multitasking jadi bisa dengan mudah menemukan aplikasi yang memakan baterai banyak.

5. Atur kecerahan layar secara otomatis

Bila pengguna berada dalam ruang sedikit gelap maka layar iPhone akan lebih terang untuk memudah penglihatan. Begitupun sebaliknya, saat gelap layar akan redup. Faktor brightness sangat berpengaruh terhadap performa baterai.

6. Perhatikan feedback game

Banyak game yang memanfaatkan fitur getar pada iPhone untuk mensimulasikan feedback, tentunya ini akan memboroskan baterai ponsel. Matikan saja fitur getarnya.

7. Persiapkan baterai cadangan

Baterai yang dimaksud bukan sembarang baterai seperti ponsel lainnya. Belakangan, ada beberapa casing iPhone yang juga menawarkan fitur baterai eksternal di dalamnya. Tapi harganya lumayan mahal. Ini hanya opsi saja.

8. Sinkronkan iPhone secara berkala

Walau pengguna tidak menginstal aplikasi baru, akan lebih baik untuk menyinkronkan iPhone dengan update firmware terbaru. Konon, beberapa update Apple juga bisa meningkatkan daya baterai ponsel.

Sumber: detikInet

Blackberry Bisa Menyebabkan Keriput Dini


Ahli Bedah kosmetik akhir-akhir ini menyalahkan Handphone, terlebih khusus Blackberry karena telah menyebabkan keriput dini kepada pasien-pasiennya. Mengapa begitu? Dengan meningkatnya penggunaan Blackberry banyak wanita sekarang lebih banyak menghabiskan waktunya untuk menyipitkan mata agar bisa melihat layar Blackberry sehingga menimbulkan ketegangan di daerah sekitar alis, mata dan wajah.

Dr Jean-Louis Sebagh, seorang ahli bedah yang salah satu pasiennya adalah Cindy Crawford, mengatakan: “Fenomena ini dapat dilihat kepada siapa saja yang rutin mengecek Handphonenya, sepeti iPhone dan Blackberry.”


Ahli Terapi dari London, Nichola Joss, yang telah bekerja untuk Keira Knightley dan Scarlett Johansson, juga mengatakan hal yang sama. Menurutnya, selama 18 bulan ini dia melihat perubahan yang besar terjadi di bagian mata para pasiennya yang rutin menggunakan Blackberry.


Jadi berhati-hatilah. Kecenderungan untuk menyipitkan mata demi melihat Blackberry setiap saat sangat berpengaruh besar menimbulkan Keriput Dini, terutama kepada para Wanita muda.

Bagaimana Membubarkan Ormas Anarkis

"Percuma memberangus ormas. Mereka cuma akan ganti kulit."
Kamis, 10 Februari 2011, 22:01 WIB
 
Ismoko Widjaya, Bayu Galih, Lutfi Dwi Puji Astuti, Mohammad Adam, Anggi Kusumadewi
VIVAnews - Organisasi masyarakat (ormas) yang meresahkan masyarakat karena aksi-aksi anarkisnya dan terbukti melanggar hukum akan dibubarkan. Perintah itu langsung diberikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Kupang, NTT, Rabu, 9 Februari 2011.
Menindaklanjuti instruksi itu, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto menjelaskan sekilas landasan pembubaran itu. Menurut Djoko, hal itu sudah tertuang jelas dalam Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1985 tentang Organisasi Kemasyarakatan.

"Instruksi Presiden itu secara umum. Dan untuk penerapannya menggunakan undang-undang itu," kata Djoko dalam perbincangan telepon dengan VIVAnews.com, Kamis, 10 Februari 2011.

Djoko menambahkan undang-undang itu masih sangat relevan karena dengan jelas mengatur setiap aspek dari organisasi masyarakat, termasuk pembubarannya. Peraturan teknis dan segala macam turunannya juga sudah dijabarkan oleh Kementerian Dalam Negeri.

"Presiden kan sudah jelas mengatakan bahwa pembubaran organisasi itu harus dilakukan secara legal dan sah. Undang-undang itu justru untuk penerapannya dan sudah sesuai aspek legalitasnya," ujar mantan Panglima TNI ini.

Dalam UU itu, pembubaran organisasi massa yang terbukti melanggar hukum tertuang di Bab VII soal Pembekuan dan Pembubaran. Dalam pasal 15 tertulis, "Pemerintah dapat membubarkan Organisasi Kemasyarakatan yang tidak memenuhi ketentuan-ketentuan Pasal 2, Pasal 3, Pasal 4, Pasal 7, dan/atau Pasal 18."

Dalam pasal 7 (c) juga disebutkan, "Organisasi kemasyarakatan berkewajiban memelihara persatuan dan kesatuan bangsa." Soal pembubaran juga disebut dalam pasal 16, "Pemerintah membubarkan organisasi kemasyarakatan yang menganut, mengembangkan, dan menyebarkan paham atau ajaran komunisme/Marxisme-Leninisme serta ideologi, paham, atau ajaran lain yang bertentangan dengan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dalam segala bentuk dan perwujudannya."

Pernyataan Djoko dikuatkan Wakil Ketua Komisi II DPR RI bidang pemerintahan, Ganjar Pranowo. Menurut Ganjar, perangkat hukum pembubaran ormas anarkis sudah lama tersedia, yakni UU No. 8/1985 itu. Persoalannya kini "tinggal realisasi pemerintah bagaimana menghadapi ormas yang ngawur-awuran itu."

Acuannya, masih kata politisi PDI Perjuangan itu, jelas tertera pada pasal 14 sampai 16. Bila ada organisasi melanggar ketertiban umum maka akan diberikan peringatan. Bila peringatan itu tidak diindahkan, maka ormas itu bisa dibekukan dan dibubarkan. "Bila diperingatkan masih juga nekat dan tidak mematuhi maka dia bisa dibubarkan," ujarnya.

Kendati demikian, Ganjar mengakui bahwa undang-undang itu merupakan produk orde baru dan sudah saatnya direvisi. DPR sudah memasukkan revisi undang-undang itu dalam Program Legislasi Nasional sejak tahun lalu, 2010. "Tapi, pembahasannya memang tidak cepat. Karena ada trauma represi terhadap ormas pada masa Orde Baru," ia menjelaskan.

Meski begitu, kata Ganjar, UU No. 8/1985 masih bisa digunakan sebagai acuan. "Karena sampai sekarang UU ini tetap berlaku dan belum dicabut."

Ormas mana?

Lantas, ormas apa saja yang masuk kategori ormas anarkis itu?
Pemerintah sudah memerintahkan institusi terkait untuk mengidentifikasi ormas-ormas perusuh itu. Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring menjelaskan Presiden SBY telah meminta kejaksaan, kepolisian, dan Kementerian Dalam Negeri untuk mengidentifikasi ormas mana saja yang selama ini melawan hukum.

"Kalau memang teridentifikasi ada ormas yang melawan undang-undang, maka ormas itu dapat dibubarkan," kata Tifatul, sembari menegaskan bahwa ini bukan berarti pemerintah melarang ormas untuk berdemonstrasi. "Boleh saja berdemo tapi tidak merusak. Jadi, jangan dikira berdemo tidak boleh."

Desakan pembubaran ormas-ormas anarkis juga datang dari Senayan. Ketua Partai Demokrat Bidang Departemen Pemberantasan Korupsi dan Mafia Hukum Didi Irawadi Syamsudin meminta kepolisian beserta aparat penegak hukum lain, segera merespons perintah Presiden SBY itu. "Sudah saatnya kita mendukung pembubaran ormas yang bertindak seolah-olah negeri ini tanpa hukum," kata Didi di Gedung DPR RI, Jakarta.

Hal senada disampaikan Wakil Ketua DPR dari Fraksi Golkar, Priyo Budi Santoso. Tetapi, dia mencatat bahwa perintah SBY itu perlu segera diikuti sejumlah hal. Pertama, revisi dan penyempurnaan UU Ormas. "Agar nanti negara juga tidak sewenang-wenang, sepihak dan seenaknya membubarkan ormas-ormas yang ada." 

Menurut Priyo, sebaiknya dalam UU Ormas yang baru perlu ditambahkan klausul soal kategori ormas yang layak dibubarkan. Misalnya, "yang sifatnya perusuh, menimbulkan korban jiwa, meresahkan, dan menakut-nakuti warga." Mekanisme pembubaran juga harus diatur sedemikian rupa dan dilengkapi bukti-bukti yang otentik dan kuat. "Termasuk, kemungkinan diperlukan adanya pengadilan yang independen tapi cepat untuk memutuskan soal itu."

Ketua Umum Partai Damai Sejahtera, Denny Tewu, menyerukan hal serupa. Menurut Denny, pemberangusan ormas bukanlah cara yang tepat untuk mengatasi kekerasan berbau SARA di tanah air. "Percuma memberangus ormas. Mereka cuma akan ganti kulit," kata Denny dalam iskusi di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis, 10 Februari 2011.

Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat, Taufiq Kiemas, juga satu suara. Menurut dia, semua pihak harus mendukung perintah Presiden SBY itu. "Kita semua harus setuju," kata Taufiq di Gedung MPR/DPR RI. Namun, pembubaran jangan sampai melanggar hak asasi manusia. Karena itu, pemerintah disarankannya untuk segera meminta saran Komisi Nasional Hak Asasi Manusia mengenai prosedurnya. Jangan sampai, "Nanti kalau terjadi sesuatu, mobil-mobil polisi dibakar, polisi tidak bisa bertindak apa. Sudah begitu, kita marah-marah pada polisi," ujarnya.

Komisi Nasional Hak Asasi Manusia menilai perintah Presiden itu bukan sesuatu yang luar biasa. "Dalam konteks ini tidak luar biasa, karena itu sudah jadi aspirasi masyarakat sejak lama," kata salah satu Wakil Ketua Komnas HAM Ridha Saleh.
Ridha juga menyarankan agar pembubaran ormas dipikirkan masak-masak. "Karena ini bukan solusi," ucap Ridha. Dia minta pemerintah untuk mencari solusi yang pas untuk menyelesaikan masalah kekerasan ini secara substansial. Pemerintah terkesan membiarkan terjadinya sejumlah kekerasan. Hal ini antara lain terlihat dari nyaris tidak pernah adan peristiwa kekerasan yang diselesaikan pemerintah secara tuntas. "Setiap kekerasan ada latar belakangnya. Ini yang sebenarnya harus dipelajari dan diantisipasi," kata Ridha. (kd)
• VIVAnews

Langsung Makan Jeruk Lebih Baik dari Suplemen

VIVAnews –  Apakah selama ini Anda sudah terbiasa mengonsumsi suplemen vitamin C? Tahukah Anda, dengan mengonsumsi secara langsung buah jeruk, hal itu akan memberikan manfaat kesehatan lebih besar.


"Ada sesuatu tentang jeruk. Jeruk lebih baik daripada mengambil sebuah kapsul vitamin C, dan itu benar-benar apa yang kita sedang mencoba untuk mencari tahu," kata salah satu peneliti, Tory Parker, dari Universitas Brigham Young, yang dikutip dari laman Times Of India.

Dalam penelitian yang dilakukan di Universitas Brigham Young, ilmuwan berhasil mendapatkan penjelasan mengenai manfaat satu buah jeruk lebih besar daripada mengonsumsi suplemen. Jeruk memiliki kandungan antioksidan yang unik.

"Kami pikir itu campuran tertentu antioksidan dalam jeruk yang membuatnya begitu baik untuk Anda.” Buah jeruk terkenal dengan kandungan vitamin C, antioksidan, dan dapat menurunkan tekanan darah.

Lebih lanjut Parker menjelaskan setiap kali Anda makan makanan yang mengandung karbohidrat dan lemak, Anda meningkatkan jumlah radikal bebas dalam darah. Seiring waktu, akan meningkatkan potensi pengerasan arteri dan penyakit jantung. Tapi, kata Parker, dengan makan buah, tubuh Anda akan terhindar dari resiko itu.

Parker mencatat makanan suplemen biasanya menawarkan vitamin C dengan kombinasi blueberry, blackberry, dan jeruk. Dan mereka mengharapkan sinergi ini menghasilkan efek yang maksimal.

Hasil penelitian ini telah dimuat dalam Journal of Food Science.

• VIVAnews

Aneh, Air Sungai Ini Berubah menjadi hijau Terang


Sungai Goldstream di Kanada ‘gagal hidup’ sesuai namanya yang berarti ‘aliran emas’ saat airnya secara aneh berubah menjadi hijau terang atau hijau neon.
Sungai yang melintasi kota Langford di British Columbia, nampak seperti hasil akhir bencana radioaktif.
Belakangan diketahui, penyebab berubahnya air sungai yang awalnya misterius itu ternyata adalah akibat dari pemakaian senyawa organik yang digunakan sebagai pewarna untuk menguji sistem air.
Namun, pejabat setempat mempertanyakan kejadian tersebut. Sebab, saat itu tak ada tes yang dilakukan.
Adalah Tyson Elder(24)  dan teman-temannya yang menyusuri sungai untuk memoto elang botak atau Bald Eagles saat melihat air sungai berwarna hijau terang pada 29 Desember 2010.
“Dari kejauhan yang bisa aku lihat adalah warna hijau terang,” kata dia, seperti dimuat Daily Mail, 12 Januari 2011. “Melihat sesuatu berwarna seterang itu sangat tak terduga dan agak mengerikan, terutama karena wilayah itu adalah tujuan wisata populer.”
Pada musim dingin, tambah dia, elang-elang gundul diketahui bersarang di sekitar sungai itu, Tyson dan rekan-rekannya khawatir berubahnya warna air sungai mengancam jiwa para binatang.
Berita aliran sungai berwarna hijau neon menyebar cepat setelah Tyson mengunggah gambar itu di Twitter-nya.
Kata Tyson, saat itu, warna hijau menyebar sepanjang 400 meter selama sekitar 3 jam. Tak hanya mengambil gambar, ia dan rekannya juga merekam dan mengunggahnya ke YouTube. Video itu langsung melejit dan ditonton lebih dari 550 ribu orang.
Sebaliknya, kepala pemadam kebakaran Langford, Bob Beckett menduga, warna hijau di sungai itu adalah kerjaan orang iseng. “Itu seperti sebuah tipuan, kami akan menyelidiki kasus ini,” kata dia.
Apakah pewarna hijau membahayakan? Pejabat Kesehatan Vancouver mengatakan zat fluorescein, yang juga digunakan sebagai penanda dalam prosedur medis, meski tak beracun, dapat menyebabkan reaksi alergi.
“Itu tidak memiliki toksisitas yang tinggi, tetapi dapat menyebabkan reaksi alergi,” kata petugas medis, Murray Fyfe.
Sejauh ini tidak dilaporkan adanya kematian ikan atau binatang lain secara massal gara-gara sungai yang berubah jadi hijau. Menurut harian, Montreal Gazette, hanya dalam waktu satu jam, warna sungai kembali normal.

Ikan Aneh Ini Bisa Berubah-ubah Ukuran!!!



Kali ini Info Kita mau bagi-bagi info aneh seputar ikan salmon. Para peneliti telah menemukan
fenomena aneh yang terjadi pada Ikan Salmon. Ikan ini ternyata dapat berubah-ubah ukuran sesuai musim lho.

Seperti apa sih informasi selengkapnya mengenai keanehan pada ikan salmon ini, yuk kita simak bareng-bareng artikel dari kompas berikut..

Hewan dan manusia bisa bertambah bobot dan lebih gemuk dan mengurus tergantung asupan makanan yang dikonsumsi. Namun, apa yang terpikir di kepala Anda saat ada hewan yang tubuhnya memendek dan memanjang sesuai dengan musim. Ada lho ikan yang seperti itu.

Fenomena langka itu menjadi topik peneliti dari Finlandia dan Norwegia yang hasil penelitiannya dipublikasikan dalam jurnal Functional Ecology. Ini merupakan peneliti dari dua negara tersebut, juga merupakan fenomena pengecilan tubuh pertama yang ditemukan pada ikan.
Para peneliti mengungkapkan, pengecilan itu terjadi saat musim dingin. Mereka mendeskripsikan, pengecilan atau penyusutan ukuran tubuh itu dipicu oleh sebuah kondisi yang dinamai over winter anorexia, saat di mana nafsu makan ikan tersebut menurun drastis kala musim dingin.

Untuk sampai pada kesimpulan tersebut, tim peneliti yang dipimpin Ari Huusko dari Finnish Game and Fisheries Research Institute di Paltamo melakukan percobaan dengan kelompok salmonid, seperti ikan salmon dan trout. Para peneliti tersebut membuat kolam eksperimen yang telah didesain sedemikian rupa sehingga memiliki kondisi seperti musim dingin di wilayah subtropis.

“Kami dihadapkan pada fakta yang tak terduga dan belum pernah didokumentasikan sebelumnya. Ikan benar-benar mengecil dalam kondisi musim dingin. Salmon muda menunjukkan pengecilan ukuran tubuh yang signifikan, sebesar 10 persen dari panjang tubuhnya,” kata para peneliti dalam publikasinya.

Peneliti belum mengetahui secara pasti mekanisme biologis yang menyebabkan pengecilan tubuh itu. Namun, peneliti menduga bahwa hal tersebut berkaitan dengan berkurangnya cairan, seperti gel, yang terdapat di tulang belakang yang memicu pengecilan ukuran tubuh.

Bunga-bunga Cantik nan Mematikan

Cantik dan mematikan. Dua kata inilah yang mewakili berbagai macam tanaman yang dipamerkan di Bogota, Kolombia beberapa waktu yang lalu ini. Pameran yang bertempat di Botanic Garden ini, menampilkan beragam spesies tanaman pemangsa serangga. (Foto: AP Photo/ William Fernando Martinez)


Tanaman pemakan serangga, Drosera Binata, turut dipamerkan dalam pameran tanaman karnivora di Botanic Garden di Bogota, Rabu (29/12). Foto: AP Photo/ William Fernando Martinez 
 
 

 
Seekor serangga dimakan oleh Helliamphora saat pameran tanaman karnivora di Botanic Garden di Bogota, Kolombia, Selasa (28/12). Foto: AP Photo/ William Fernando Martinez 
 
 
 
Tanaman pemakan serangga, Sarracenia Scarlett Belle, turut dipamerkan dalam pameran tanaman karnivora di Botanic Garden di Bogota, Kolombia. Foto: AP Photo/ William Fernando Martinez 
 
 
 
Seekor lalat dimakan oleh Dionaea Muscipula saat pameran tanaman karnivora di Botanic Garden di Bogota, Kolombia, Selasa (28/12). Foto: AP Photo/ William Fernando Martinez 
 
 
 
Seekor serangga dimakan oleh Drosera Binata saat pameran tanaman karnivora di Botanic Garden di Bogota, Kolombia, Selasa (28/12). Foto: AP Photo/ William Fernando Martinez



 
Tanaman pemakan serangga, Drosera Gascarensis, turut dipamerkan dalam pameran tanaman karnivora di Botanic Garden di Bogota, Kolombia, Rabu (29/12). Foto: AP Photo/ William Fernando Martinez 
 
 


Thursday, February 10, 2011

Warga Palestina Lempari Pasukan Israel

Ratusan warga Palestina di Jerusalem Timur melempar batu dan membakar ban ketika terjadi bentrokan dengan militer Israel di wilayah tersebut, Sabtu (20/3). Mereka juga membakar bendera Israel. Aksi protes warga Palestina tersebut dipicu oleh rencana Israel untuk melakukan pembangunan 1.600 rumah baru untuk pemukim Yahudi. Sementara itu tim negosiasi perdamaian Israel-Palestina yang terdiri dari AS, Rusia, PBB dan Uni Eropa mengecam rencana Israel membangun ribuan rumah baru di Yerusalem Timur dan menyerukan agar Israel segera menghentikan pembangunan pemukiman tersebut. Foto: AP Photo


Pasukan Israel mengambil posisi ketika terjadi bentrokan dengan pengunjuk rasa Palestina di timur Yerusalem, Jumat (19/3). Foto: AP Photo/ Muammar Awad



Pengunjuk rasa Palestina melemparkan batu ke arah polisi Israel ketika terjadi bentrokan di kamp pengungsi timur Yerusalem, Sabtu (20/3). Foto: AP Photo/Tara Todras-Whitehill 








Para pemuda Palestina melemparkan batu ke arah pasukan Israel ketika terjadi bentrokan di kamp pengungsi timur Yerusalem, Jumat (19/3). Foto: AP Photo/Sebastian Scheiner



Polisi di perbatasan Israel menahan seorang pengunjuk rasa Palestina ketika terjadi bentrokan di kamp pengungsi timur Yerusalem, Sabtu (20/3). Foto: AP Photo/ Muammar Awad



Para pemuda Palestina melemparkan batu ke arah pasuka Israel ketika terjadi bentrokan di kamp pengungsi timur Yerusalem, Jumat (19/3). Foto: AP Photo/Sebastian Scheiner 


Jangan Takut dengan Flu

Jika tahu sejumlah tindak pencegahan dan solusi yang tepat, mengapa harus takut?
Sabtu, 30 Oktober 2010, 13:12 WIB
Irina Damayanti, Siswanto
VIVAnews – Sebaiknya Anda lebih hati-hati menjaga kesehatan diri dan keluarga. Cuaca pancaroba yang ditandai oleh curah hujan yang tidak lama kemudian berubah menjadi panas, bisa membuat Anda rentan terkena influenza.

Influenza atau flu, merupakan infeksi pernafasan yang disebabkan oleh virus. Kebanyakan orang mampu melewati influenza dan mereka bisa sembuh tanpa masalah besar. Tetapi tidak sedikit orang yang mengalami komplikasi serius akibat penyakit ini.

Influenza merupakan penyakit menular yang mudah menyebar melalui bersin, batuk, dan sentuhan dari orang yang terinfeksi virus. Namun jangan khawatir, Anda dan keluarga dapat mengurangi risiko terserang influenza jika Anda bersama-sama menjaga kesehatan.

Berikut ini tips-tips menjaga kesehatan demi pencegahan flu yang dapat Anda terapkan di keluarga, seperti dikutip dari laman Modern Mom.

Vaksinasi influenza
Dapatkan vaksinasi sejak awal virus flu menyebar. Pencegahan ini direkomendasikan oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (PPPP).

PPPP juga merekomendasikan imunisasi untuk setiap bayi berusia 6 bulan atau lebih, terutama mereka yang lebih rentan terhadap komplikasi, seperti wanita hamil, anak-anak dan manula.

Cuci tangan
Cucilah tangan sebelum makan atau setelah Anda menyentuh sesuatu yang kemungkinan mengandung virus influenza. Cuci tangan dengan bersih menggunakan air hangat dan sabun, gosok setidaknya selama 20 detik.

Jangan terlalu sering menyentuh wajah
Jauhkan tangan dari bagian wajah Anda sebanyak mungkin. Terutama mulut, mata dan hidung. Kuman di tangan Anda bisa masuk ke dalam tubuh melalui lubang pori-pori di bagian-bagian tubuh tersebut.

Hindari orang sakit flu
Menjauhkan diri dari virus flu yang menyebar di sekeliling Anda, adalah tindakan yang paling tepat. Ada baiknya hindari orang yang sedang sakit flu di tempat kerja, di tempat umum atau di manapun. Hindari juga lingkungan yang ramai karena bisa jadi orang di depan Anda membawa virus influenza.

Bersahabat dengan makanan sehat
Perbanyak mengonsumsi makanan sehat yang mengandung gizi, akan menjaga tubuh Anda tetap prima. Selama tubuh Anda sehat, penyakit apapun akan segera menjauh dari tubuh Anda.

Olahraga
Olahraga secara teratur untuk melancarkan sirkulasi darah dan meningkatkan kebugaran dapat membantu Anda melawan serangan virus influenza.

Tidur cukup
Pergi ke kamar untuk tidur lebih awal akan membuat tubuh Anda mendapatkan lebih banyak istirahat. Dengan istirahat yang cukup, stamina tubuh akan tetap stabil dan kuat untuk melawan flu.
• VIVAnews